MENGENAL TEKNOLOGI KOMUNIKASI DATA DAN SUARA - Ariel Dwi Armansyah
MENGENAL TEKNOLOGI KOMUNIKASI DATA DAN SUARA
Teknologi komunikasi data memiliki tujuan yakni memungkinkan pengiriman data dalam jumlah besar, efisien, serta tanpa kesalahan dari suatu tempat ke tempat lain.
Aspek komunikasi data dan suara di antaranya adalah communication channel, serial communication , dan teknik transmisi yang di gunakan.
A. MENGENAL TEKNOLOGI KOMUNIKASI DATA
1. TEKNOLOGI KOMUNIKASI DATA
Tujuan komunikasi data di antaranya sebagai berikut.
a. Memungkinkan pengiriman data dalam jumlah yang besar secara efisien, tanpa kesalahan, dan ekonomis dari suatu
sumber menuju ke tempat lain.
b. Memungkinkan penggunaan sistem komputer dan perangkat pendukung dari jarak jauh (remote computer use).
c. Memungkinkan penggunaan komputer secara terpusat maupun secara tersebar sehingga mendukung dalam memanajemen kontrol, baik secara desentralisasi maupun sentralisasi.
d. Membantu mempermudah kemungkinan pengolahan dan pengaturan data yang ada dalam berbagai
macam sistem komputer.
e. Mengurangi waktu pengolahan data.
f. Mendapatkan data langsung dari sumbernya.
g. Mempercepat penyebarluasan informasi.
2. CONTOH TEKNOLOGI KOMUNIKASI
DATA
Teknologi yang dapat digunakan pada komunikasi data, di antaranya adalah telegraf, faksimile, bluetooth, infrared, ADSL, LAN menggunakan kabel UTP, jaringan komputer, dan sebagainya.
a. Telegraf
Telegraf jarak jauh.
b. Faksimile
Faksimile adalah merupakan teknologi telekomunikasi yang di gunakan untuk mengirimkan tulisan dan gambar melalui kabel telepon.
c. Bluetooth
Bluetooth adalah suatu teknologi media komunikasi yang dapat digunakan untuk menghubungkan sebuah perangkat komunikasi lainnya, Bluetooth umumnya digunakan di handphone, komputer, tablet, dan sebagainya.
d. ADSL
ADSL adalah salah satu bentuk teknologi digital subscriber line yang memiliki sifat asimetrik sehingga data ditransferkan dalam kecepatan yang berbeda antara satu sisi dengan sisi yang lain.
ARIEL DWI ARMANSYAH
XI TKJ 2